Akan tetapi skor kembali sama dan pertandingan berjalan ketat, keduanya sama menunjukkan performa yang apik pada awal gim pertama.
Baca Juga: Hasil Korea Open 2022 - Habis-habisan Sampai Gim Ketiga, Fikri/Bagas Menangi Derbi Indonesia
Meski begitu, Jonatan mampu unggul pada interval gim kesatu, 11-9.
Setelah istirahat sebentar, Jonatan mulai bermain menyerang dengan smes-smes menyilangnya.
Jonatan perlahan menjauh dengan keunggulan empat angka saat kedudukan 16-12.
Permainan pantang menyerang dan tak kenal lelah juga ditunjukkan pemain Jepang. Naraoka berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 15-17.
Namun Jonatan mampu mengatasi itu dan menutup gim pertama dengan kemenangan usai smes menyilangnya tak mampu dikembalikan lawan.
Baca Juga: Hasil Korea Open 2022 - Lawan Cedera, Ahsan/Hendra Mulus ke Perempat Final
Pada gim kedua, Jonatan malah tertinggal lebih dulu, dua kali smesnya di luar dari bidang permainan lawan.
Tak lama, Jonatan mampu menyamakan kedudukan bahkan berbalik unggul, 5-3.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar