Direktur Utama (Dirut) PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB) Zia Ul Haq, mengungkapkan alasan pihaknya tetap mempercayai Fabio Lefundes.
Sentuhan Fabio dinilai mampu membangkitkan semangat tim di Liga 1 2021 lalu.
Karena itu, manajemen meyakini Fabio bisa berkontribusi lebih untuk Madura United di musim depan.
“Mengawali dari pengenalan pelatih ini sebenarnya pertanda, pelatih bisa bebas meramu tim, karena pelatih juga yang punya andil besar dan memahami kebutuhan tim untuk menjalankan strateginya di lapangan,” kata Zia Ul Haq.
Fabio Lefundes saat ini diberikan kebebaskan untuk meramu komposisi skuad Madura United.
Sejumlah pemain yang tidak termasuk skema permainannya akan dilepas semuanya.
Sejauh ini, terdapat tiga pemain yang resmi angkat kaki, yakni Andik Rendika, Hong Jungnam, dan Muhamad Ridho.
Selain ketiganya, masih banyak pemain yang akan dilepas, namun Madura United belum merilis secara resmi.
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | maduraunitedfc.com |
Komentar