Jack Miller menjadi yang tercepat sementara dengan 2 menit 3,567 detik.
Francesco Bagnaia yang kurang bersinar pada FP1 mulai taji dengan merangsek ke posisi lima besar. Begitu juga dengan Joan Mir.
Alex Rins, Fabio Quartararo, dan Maverick Vinales tergusur di luar lima besar setelah 15 menit FP2 berlangsung.
Berbagai pembalap seperti Bagnaia, Bastianini, dan Mir sempat mendekati catatan waktu Miller tetapi tidak ada yang berhasil melewatinya.
Dua puluh lima menit waktu berlalu, posisi Miller akhirnya tergusur oleh Rins yang membukukan waktu lap yang lebih cepat yaitu 2 menit 3,030 detik.
Rins masih tetap berada di atas saat FP2 menyisakan waktu 15 menit.
Alex Rins memimpin di urutan pertama dengan keunggulan waktu lap 0,491 detik dari Bagnaia dan 0,537 detik dari Miller.
Persaingan terlihat kompetitif setelah pembalap di urutan ke-1 sampai ke-10 tak berjarak lebih dari 1 detik.
"Ritual" time attack dimulai pada 10 menit terakhir sesi dengan para pembalap kembali ke garasi masing-masing untuk menyiapkan setelan motor masing-masing.
Baca Juga: MotoGP Americas 2022 - Ducati Percaya Francesco Bagnaia Segera Akhiri Masa Paceklik
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | MotoGP.com |
Komentar