Baca Juga: Rekap Final Korea Open 2022 - Indonesia Gagal Raih Gelar, Korsel Jadi Juara Umum
Dengan adanya dua tambahan turnamen tersebut maka akan sangat membantu para atlet untuk mendulang poin di kandang sendiri.
Selain itu tambahan turnamen ini juga akan memberikan kesempatan pada pemain pelapis untuk mendapatkan jam terbang.
"Sejauh ini turnamen-turnamen kelas bawah memang penyelenggaraannya masih banyak di Eropa. Asia belum ada yang bisa menyanggupi karena status pandemi," kata Rudy.
"Makanya saya mengajukan Indonesia untuk coba dan ternyata disetujui BWF."
Ini penting agar pemain-pemain pelapis kita bisa bertanding dan mendapat poin. Tidak harus jauh-jauh ke Eropa."
Untuk waktu dan tempat pelaksanaan turnamen tambahan belum ada kepastian.
"Untuk tanggal dan tempat nanti kami infokan kembali," ucap Rudy mengakhiri.
Untuk saat ini yang sudah pasti pelaksanaannya baru dua turnamen yaitu adalah Indonesia Masters Super 500 dan Indonesia Open Super 1000.
Indonesia Masters Super 500 akan digelar pada yang akan digelar pada 7-12 Juni 2022.
Sedangkan Indonesia Open Super 1000 akan dihelat pada 14-19 Juni 2022.
Kedua turnamen bulu tangkis level Internasional tersebut akan digelar di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta.
Baca Juga: Hasil Final Korea Open 2022 - Fajar/Rian Tumbang dari Wakil Korea Selatan
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar