Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mengenang Momen Indah Egy Maulana Vikri Saat Bermain di Toulon Tournament

By Sasongko - Jumat, 15 April 2022 | 11:30 WIB
Egy Maulana Vikri saat mendapat penghargaan Jouer Revelation Trophee pada Turnamen Toulon 2017.
Egy Maulana Vikri saat mendapat penghargaan Jouer Revelation Trophee pada Turnamen Toulon 2017.

BOLASPORT.COM - Toulon Tournament bisa dikatakan sebagai salah satu turnamen festival paling bergengsi di level kelompok umur dan dipantau langsung oleh para pemandu bakat klub-klub besar di dunia.

Kali terakhir Indonesia tampil di turnamen kelompok umur paling bergengsi diluar turnamen yang diadakan FIFA itu pada tahun 2017.

Pada edisi tersebut, Timnas Indonesia masih dilatih oleh Indra Sjafrie dan masih diperkuat oleh Egy Maulana Vikri dkk.

Penampilan Indonesia pada edisi tersebut jadi bagian dari persiapan untuk menghadapi Piala Asia U-19 di kandang sendiri pada tahun 2018.

Meski harus kalah tiga kali beruntun pada turnamen tahunan tersebut, namun keikutsertaan Indonesia meninggalkan cerita tersendiri bagi publik tanah air.

Seperti yang kita tahu, Toulon Tournament jadi wahana paling wah bagi para pemain-pemain muda di seluruh dunia untuk unjuk gigi.

Pasalnya, banyak pemain kelas dunia dari masa ke masa seperti Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, Alan Shearer, Rui Costa mencuri perhatian dunia dari turnamen tersebut.

Karena itu, banyak pencari bakat dari klub-klub elit dunia siap untuk memantau langsung penampilan para pemain yang tampil di kompetisi tersebut.

Pencari bakat tak sembarangan memilih pemain terbaik dalam kompetisi tersebut dan tentunya tak mempetimbangkan hasil akhir sebuah tim sebagai bahan penilaian.

Egy Maulana Vikri jadi bukti shahih keberhasilan Indonesia pada edisi tersebut dalam mencetak talenta terbaik.

Pasalnya pada edisi tersebut, Egy langsung meraih penghargaan Jouer Revelation Trophee atau pendatang baru terbaik.

Penghargaan tersebut membuatnya jadi buruan para klub-klub elit Eropa dan saat itu Lechia Gdansk jadi tim yang beruntung mendapatkan jasa pemain paling berbakat itu.

Egy Maulana Vikri masih tetap berhasil bertahan di kerasnya pesepakbolaan Eropa sampai hari ini.

Pencapaian tersebut kemudian berhasil disusul oleh Witan Sulaeman yang kemudian jadi rekan setimnya di Liga Slovakia, FK Senica.

Baca Juga: Kans Jose Mourinho Jadi Pelatih Ketiga yang Mendapat Tiga Trofi Utama di Kompetisi Eropa

Witan Sulaeman juga jadi rekan setim Egy saat Timnas Indonesia tampil di Toulon Tournament 2017.

Tentu, keikutsertaan Indonesia di turnamen tahun ini diharapkan bakal menghasilkan Egy Maulana Vikri berikutnya.

Karena itu, tak ada kata lain bagi para pemain Timnas U-19 untuk mengeluarkan setiap kemampuan terbaiknya supaya tercium radar klub elit Eropa.

Tak penting apapun hasilnya, yang pasti kesuksesan Egy dan Witan di Eropa jadi bukti shahih gemerlapnya Toulon Tournament bagi pemain muda terbaik seluruh dunia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : PSSI
REKOMENDASI HARI INI

RESMI - Daftar 33 Pemain Timnas Indonesia yang Dipanggil untuk Persiapan ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X