"Jadi informasi yang saya dapat akan ada sembilan pemain baru, tiga nama kan sudah diumumkan," kata Diky Soemarno.
"Nah tersisa enam pemain lagi yang akan diperkenalkan."
"Untuk nama-namanya tidak dibocorkan oleh manajemen Persija Jakarta karena para pemain itu masih mempunyai kontrak dengan klub lama," lanjut Diky Soemarno.
Dari sembilan pemain itu, Diky Soemarno memprediksi salah satunya pilar asing.
Baca Juga: Gara-gara Juventus Imbang, Massimiliano Allegri Dapat Julukan Pesulap
Pasalnya, pelatih anyar Persija Jakarta nanti dipersilahkan untuk membawa pemain asingnya ke klub kebanggaan The Jakmania itu.
Kabarnya, pemain asing itu berposisi bek tengah.
Itu berarti akan ada pemain asing yang keluar setelah sebelumnya diisi oleh Marco Motta, Rohit Chand, Marko Simic, dan Makan Konate.
Namun demikian, untuk Marko Simic dan Makan Konate masih mempunyai kontrak bersama Persija Jakarta.
Baca Juga: Makan Konate Mengaku Idolakan Boaz Solossa, Ini Alasannya
Bisa saja, pemain asing baru itu akan menggantikan slot Marco Motta atau Rohit Chand yang kontraknya belum juga diperpanjang.
"Kemungkinan enam pemain baru itu termasuk pemain asing ya," ucap Diky Soemarno.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar