Bayern Muenchen menguasai klasemen dengan 72 poin, terpaut sembilan angka dari Borussia Dortmund.
Bayern pun berpeluang besar mengunci titel juara Bundesliga pada pekan depan.
Skenario itu di atas kertas sangat ideal, mengingat Robert Lewandowski dkk akan menjamu Borussia Dortmund di Allianz Arena, Sabtu (23/4/2022).
Jika menang, Bayern Muenchen akan mengunci titel Liga Jerman mereka yang ke-31 sepanjang sejarah klub.
Tim asal Bavaria itu juga akan menjadi juara Liga Jerman untuk 10 musim berturut-turut sejak musim 2012-2013.
Borussia Dortmund sendiri punya peluang besar untuk setidaknya menjadi runner-up dan lolos ke Liga Champions musim 2022-2023.
Berada pada posisi kedua dengan 63 angka, Erling Haaland dkk unggul enam poin dari RB Leipzig yang mengikuti pada urutan ketiga.
Syaratnya, Die Borussen tidak boleh kehilangan poin pada empat pekan tersisa di Liga Jerman.
Borussia Dortmund sendiri menjalani pekan ke-30 dengan cemerlang.
Skuad Marco Rose itu sukses menang telak 6-1 melawan VfL Wolfsburg di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, Sabtu (16/4/2022)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Bundesliga.com |
Komentar