Kemenangan 5-0 Liverpool atas Manchester United di Old Trafford, Oktober 2021 lalu, juga sudah tak berbekas di memori pelatih asal Jerman tersebut.
Di mata Klopp, Manchester United tetaplah tim yang berbahaya.
“Kalau Manchester United dibiarkan melakukan yang mereka mau, Liverpool bisa mendapat masalah besar. Kami harus punya suasana hati yang tepat dan siap mendapat tiga poin,” ujar Klopp melanjutkan.
“Ini bukan soal membuktikan kalau Liverpool lebih baik dari Manchester United. Toh, kami juga sudah pernah lebih baik dari tim lawan dan mereka bisa menyulitkan kami.”
“Man United mengincar tiga poin yang kami butuhkan, jadi Liverpool harus menunjukkan perlawanan.”
“Liverpool harus menunjukkan sikap marah yang tepat, dan tampil serakah seolah-olah kami belum pernah memenangi titel apapun.”
“Kami harus tampil seakan poin kami berkurang menjadi 0 kalau kalah dan sedang memperjuangkan tiga poin terpenting sepanjang hidup.”
“Sikap semacam itu yang kami butuhkan pada pertandingan melawan Manchester United, karena kualitas mereka bagus untuk Liverpool bersikap biasa-biasa saja,” tutur Klopp menambahkan.
Baca Juga: Masih Berduka, Cristiano Ronaldo Dikasih Cuti Lawan Liverpool
Liverpool saat ini masih menduduki urutan kedua klasemen sementara Liga Inggris musim 2021-2022 dengan 73 poin.
Tiga poin dari pertandingan melawan Manchester United akan membuat The Reds menggusur Manchester City dari puncak klasemen.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Manchester Evening News |
Komentar