Pada 20 April 2022, PSSI menyebut ada satu dokumen yang belum dilengkapi karena terganjal di kedutaan negara asal masing-masing pemain bersangkutan.
PSSI berharap ada solusi terkait satu masalah tersebut dan berharap Sandy Walsh, Jordi Amat, dan Shayne Pattynama bisa memperkuat timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023 yang berlangsung Juni 2022 nanti.
Demi mewujudkan harapannya, PSSI mengatakan pihaknya telah berupaya menyalurkan dokumen-dokumen yang sudah tersedia kepada Direktorat Tata Negara Dirjen AHU (Administrasi Hukum Umum) serta Kemenkumham (Kementarian Hukum dan HAM).
Baca Juga: RESMI - RANS Cilegon FC Rekrut Kiper Pemilik Dua Trofi Liga 1
"Pekerjaan yang diberikan kepada saya, saya telah laksanakan dengan baik. Berkas-berkas dokumen telah saya berikan kepada tim legal PSSI untuk diteruskan kepada Direktorat Tata Negara Dirjen AHU, Kemenkumham," tulis Hasani Abdulgani seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram-nya, Rabu (20/4/2022).
"Ada satu dokumen belum diberikan oleh pemain. Dikarenakan kedutaan negara asal pemain tersebut tidak mengenal dokumen yang termaksud."
"Mudah-mudahan ada solusi dan jalan keluar yang dilakukan oleh pihak yang berwenang. Sehingga Sandy Walsy, Jordi Amat, dan Shayne Pattynama dapat membela timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia, Juni mendatang," sambung Hasani.
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : |
Komentar