Mahar untuk memboyong Haller tergolong mahal lantaran dibanderol senilai 45 juta euro atau setara 701 miliar rupiah oleh Ajax.
Harga tersebut sebanding dengan performanya yang sangat ciamik di musim 2021-2022 dengan sukses mencetak 33 gol sampai sejauh ini di semua kompetisi.
Jika gagal mendapatkan Haller, AC Milan akan mengalihkan bidikan mereka ke penyerang Lille, Jonathan David dan striker milik Benfica, Darwin Nunez.
Akan tetapi, lagi-lagi dua pemain tersebut diperikan akan membuat AC Milan berpikir dua kali karena harga mereka yang tergolong mahal.
Menurut data Transfermarkt yang dilansir BolaSport.com, David yang saat ini bermain untuk Lille, mempunyai harga pasaran sekitar 50 juta euro atau sekitar 780 miliar rupiah.
Sementara untuk Nunez, penyerang asal Uruguay tersebut harga pasarannya berada dikisaran 40 juta euro atau sekitar 620 miliar rupiah.
Bagaimanapun, dengan dana melimpah yang akan diguyurkan oleh calon pemilik baru, AC Milan seharusnya bisa mendapatkan penyerang tengah terbaik yang benar-benar mereka butuhkan.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football-italia.net, ft.com, Transfermarkt.com |
Komentar