Baca Juga: MotoGP Portugal 2022 - Suzuki Mulai Kuat, Joan Mir Incar Podium
Terkait dengan performa motornya di trek basah Quartararo berkomentar bahwa masih ada yang mengganjal performanya.
Alasannya, Quartararo sebenarnya memiliki perasaan yang baik dan merasa bisa cepat.
"Saya hari ini menemukan sesuatu, karena pada akhirnya Dovizioso cepat di FP2, seperti Franco," ucap Quartararo dikutip Bolasport.com dari Paddock GP.
"Kami sedikit menderita dan saya tidak bisa melakukan satu putaran dengan baik."
Selain itu Quartararo juga mengatakan menurutnya masalah motor Yamaha YZR-M1 bukan pada grip seperti yang di katakan rekan satu timnya Dovizioso.
Melainkan Yamaha bermasalah pada kecepatan motornya yang membuat dirinya belum memiliki kecepatan untuk bersaing di depan.
"Saya pikir saya punya sedikit pengalaman dengan motor ini," kata Quartararo.
"Itu bukan dari gripnya tapi dari powernya."
"Ini jelas kekuatan, dan jika anda bertanya kepada saya 20 kali, saya akan selalu menjawabnya sama."
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Paddock GP |
Komentar