BOLASPORT.COM – Permasalahan kerikil yang membuat para pembalap MotoGP merasa tak aman yang terjadi di Sirkuit Mandalika juga terjadi pada MotoGP Portugal 2022.
Kerikil ataupun gravel di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal dinilai terlalu besar dan sangat tajam hingga membuat para pembalap yang terjatuh merasa jauh lebih sakit.
Selain membahayakan kesehatan pembalap, kerikil-kerikil tersebut juga bisa berpotensi merusak komponen motor.
Salah satu pembalap yang merasakan keganasan kerikil Sirkuit Algarve yaitu Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).
Bagnaia mengalami low side crash saat sesi latihan bebas kedua (FP2) pada hari pertama rangkaian balapan MotoGP Portugal 2022.
Setelah terjatuh, Bagnaia juga tertangkap kamera membawa beberapa bongkahan kerikil untuk dibawa ke paddock.
Bukan tanpa alasan, Bagnaia membawa kerikil tersebut untuk dijadikan barang bukti dan akan dilaporkan ke komisi keselamatan.
Baca Juga: MotoGP Portugal 2022 - Quartararo: Masalah Kecepatan Harus Segera Dibenahi Yamaha
“Kita akan membicarakannya di Komisi Keselamatan,” kata Bagnaia dikutip BolaSport.com dari Corsedimoto.com.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Corsedimoto.com |
Komentar