Tiga pemain asing yakni Adilson Maringa, Renshi Yamaguchi, dan Sergio Silva tetap dipertahankan dan mendapatkan perpanjangan kontrak.
Dengan keluarnya Carlos Fortes membuat mereka masih mempunyai satu slot pemain asing.
18 pemain lokal yang mayoritas merupakan pemain inti juga dipastikan tetap berseragam tim Singo Edan.
Mereka adalah Johan Farizi, Dendi Santoso, Bagas Adi, Rizky Dwi, Jayus Hariono, Teguh Amiruddin, Dedik Setiawan, Kushedya Hari Yudo, Ikhfanul Alam,
Selain itu ada lima pemain muda yakni Achmad Figo, Seiya da Costa, Muhammad Faiz, Bramntio Ramadhan, Hamzah Tiitofani.
Total ada 15 pemain yang tidak mendapatkan perpanjangan kontrak untuk Liga 1 musim depan.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Arema FC Resmi Datangkan 2 Pemain Baru, Eks Persita Tangerang
Pelatih Eduardo Almeida juga tetap menjadi arsitek tim Arema FC.
Tugasnya akan dibantu oleh Joao Moreira yang akan jadi pelatih fisik baru untuk tim Singo Edan.
Selain itu, mereka sudah mempersiapkan agenda untuk persiapan Liga 1 musim depan pada bulan Mei mendatang.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar