BOLASPORT.COM - Penyerang AS Roma, Tammy Abraham, mengaku terinspirasi bintang Liverpool, Mohamed Salah, ketika memutuskan untuk meninggalkan Chelsea.
Selain Mohamed Salah, Tammy Abraham juga terinspirasi pemain lain yang sukses setelah hengkang dari Chelsea, yakni Kevin De Bruyne dan Romelu Lukaku.
Menurut Tammy Abraham, ketiga pemain itu secara tidak langsung mendorongnya untuk pergi dari Chelsea musim panas lalu.
Tammy Abraham mengakhiri 17 tahun kebersamaan dengan klub masa kecilnya itu demi bergabung dengan AS Roma.
Di klub ibu kota Italia itu, Tammy Abraham dengan cepat menjadi favorit para penggemar.
Bagaimana tidak, pemain berpaspor Inggris ini berhasil mencetak 24 gol sejauh ini dalam 46 penampilan di musim debutnya dengan AS Roma.
Baca Juga: Tammy Abraham Ungkap Ambisinya bersama AS Roma Jelang Akhir Musim
"Saya telah melihat orang-orang seperti De Bruyne, Mo Salah dan Lukaku meninggalkan Chelsea dan melebarkan sayap mereka," ujar Abraham, dikutip BolaSport.com dari The Athletic.
"Mereka adalah pemain terbaik di dunia."
"Bagi saya, ini tentang melakukan hal yang sama dan bahkan jika itu bukan di Liga Inggris."
"Ini tentang keluar dan belajar budaya yang berbeda dan mengalami hal yang berbeda."
"Ini tentang mengatakan bahwa ini waktu yang tepat untuk saya melakukannya," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Berkat Gol ke Gawang Bodo/Glimt, Tammy Abraham Samai Catatan Tahun 1930
Mohamed Salah, Kevin De Bruyne, dan Romelu Lukaku sama-sama melempem saat berseragam Chelsea.
Ketika meninggalkan Chelsea, ketiga pemain ini justru berhasil mencapai performa terbaiknya.
Mo Salah cuma mencetak 2 gol serta 4 assist dari 19 penampilan bersama Chelsea.
Kini bersama Liverpool, Mo Salah telah mencetak 155 gol dan 61 assist dalam 247 penampilan di semua ajang.
Dia juga mengantarkan Liverpool menjuarai Liga Inggris, Liga Champions, Piala Liga Inggris, dan Piala Dunia Klub.
Sementara itu, De Bruyne hanya mencatatkan satu assist dalam 9 kesempatan bermain bersama Chelsea.
Baca Juga: Jose Mourinho adalah Biang Kerok Melempemnya Mo Salah dan Kevin De Bruyne di Chelsea
Bersama Man City, gelandang asal Belgia ini telah mencetak 82 gol dan menciptakan 119 assist dalam 302 laga.
Adapun Romelu Lukaku tak mampu menciptakan satu pun gol dalam 15 pertandingan lintas kompetisi ketika berseragam The Blues.
Setelah hengkang dari Chelsea, Lukaku justru pelan-pelan menunjukkan penampilan impresif.
Puncaknya, penyerang asal Belgia ini berhasil tampil gacor bersama Inter Milan dengan mencetak 24 gol dan 10 assist dalam 36 pertandingan Liga Italia musim 2020-2021.
Dia juga turut mempersembahkan trofi Liga Italia 2020-2021 untuk Inter sebelum memutuskan balik ke Chelsea.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Theathletic.com |
Komentar