Kendati sudah berusia 36 tahun, Modric tetap membuktikan bahwa dirinya masih masuk kategori gelandang terbaik di Liga Spanyol lewat pengalaman, kemampuan membaca permainan yang sangat bagus, dan teknik di atas rata-rata.
Statistik Modric menjadi saksinya. Di Liga Spanyol 2021-2022, eks pemain Tottenham Hotspur itu sudah membukukan lima assist dan merupakan mesin lini tengah Real Madrid dengan tingkat keberhasilan operan mencapai 90 persen.
Nama terakhir yang menjadi kunci kesuksean Real Madrid adalah winger Vinicius Junior.
Vinicius Junior telah menjadi sosok penting bagi Real Madrid di bawah asuhan Carlo Ancelotti.
Vinicius menemukan performa terbaiknya di musim ini dan sudah mencetak 14 gol di Liga Spanyol.
Terlebih lagi, dia juga menjadi pelayan brilian untuk rekan-rekannya dengan memberikan sembilan assist dan menempatkannya sebagai pemberi assist terbanyak kedua di Liga Spanyol bersama Jordi Alba.
Vinicius pun menjadi pemain di Liga Spanyol 2021-2022 yang paling sering melewati musuh, yakni 90 kali.
Baca Juga: Real Madrid Punya 1 Perbedaan yang Bikin Carlo Ancelotti Nyaman
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Football-espana.net, Transfermarkt.com |
Komentar