Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mike Tyson Tunjukkan Kesalahan Raja Tinju Canelo Alvarez Saat Dikalahkan Dmitry Bivol

By Fauzi Handoko Arif - Kamis, 12 Mei 2022 | 09:30 WIB
Dmitry Bivol (kiri) menjadi mimpi buruk bagi Canelo Alvarez (kanan) ketika berduel di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (8/5/2022).
DOK. TWITTER.COM/MATCHROOMBOXING
Dmitry Bivol (kiri) menjadi mimpi buruk bagi Canelo Alvarez (kanan) ketika berduel di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (8/5/2022).

BOLASPORT.COM - Legenda tinju, Mike Tyson, menunjukkan kesalahan raja tinju dunia, Canelo Alvarez saat ditumbangkan Dmitry Bivol.

Kejutan terjadi ketika Canelo Alvarez dikalahkan Dmitry Bivol di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Sabtu (7/5/2022).

Dmitry Bivol berhasil menumbangkan Canelo Alvarez melalui keputusan angka mutlak dengan penilaian dari ketiga juri 115-113, 115-113, 115-113.

Kemenangan membawa petinju asal Rusia itu berhasil mengamankan sabuk juara kelas kelas berat-ringan WBA.

Alvarez memang datang sebagai penantang gelar. Namun, dia sebenarnya datang sebagai unggulan pada pertandingan kali ini.

Setelah menjadi juara sejati kelas super menengah, juara dunia empat divisi itu berniat merebut kembali takhta di kelas berat ringan.

Pada akhirnya, justru kekalahan kedua yang ditelan Alvarez sepanjang karier tinjunya yang kini punya rekor 57 menang, 2 kalah, 2 imbang.

Kekalahan sebelumnya diterima Alvarez ketika berjumpa dengan jawara tinju, Floyd Mayweather Jr., untuk titel kelas menengah ringan pada 2013.

Mike Tyson yang ahdir di arena angkat bicara tentang kekalahan petinju nomor satu dalam ranking pound-for-pound tersebut.

Baca Juga: Ingin Hadapi Canelo Alvarez, Khamzat Chimaev Pertanyakan Skill Tinju Kamaru Usman

Dalam pengamatannya, sosok berjuluk Si Leher Beton tersebut menilai Alvarez kalah karena tidak menggunakan jab secara efektif.

Pukulan jab yang tanggung dari Alvarez disebut Tyson telah memberi ruang bagi Bivol untuk bermain agresif.

"Saya cuma berpikir jika Canelo menggunakan jabnya secara efektif, dengan keras, orang itu (Bivol) tidak akan bisa mendekatinya," kata Tyson, dilansir dari Boxing Scene.

"Dia bisa menjangkaunya karena dia tidak khawatir dengan jab Canelo. Jadi dia menjadi lebih agresif dan lebih berani."

"Jika dia tidak melakukan jabbing, dia tidak memiliki pertahanan."

"Jika dia tidak melakukan jab, orang itu akan berjalan tepat ke arahnya seperti yang dia lakukan kemarin," tambahnya.

Alvarez telah meminta kesempatan bertarung ulang melawan Bivol.

Bak gayung bersambut, Bivol pun menanggapi permintaan petinju asal Meksiko itu dengan senang hati.

Bahkan petinju berusia 31 tahun itu terbuka untuk melayani pertarungan ulang di "kandang" Alvarez, kelas menengah super.

Baca Juga: Legenda UFC Minta Raja Kelas Welter Tak Arogan Tantang Raja Tinju Dunia

Alvarez masih berstatus sebagai juara sejati kelas menengah super setelah mengumpulkan empat sabuk mayor WBA, WBC, WBO, dan IBF.

Tyson menekankan bahwa Alvarez harus mengasah jabnya untuk bisa melakukan revans.

"Pada duel berikutnya, gunakan jab, maka pertarungannya berbeda," tutur pria yang pernah menjadi juara sejati di kelas berat itu.

"Ketika Bivol melakukan jab, Canelo seharusnya bergerak, menghindari jab serta mengantisipasi kombinasi."

"Jika Canelo bisa menghindar, Bivol tidak akan melepaskan kombinasi."

"Saya bilang ke istri bahwa Canelo tidak menggunakan jabnya, pada ronde berikutnya saya melihatnya mulai menggunakan jab jadi timnya pasti mengatakan hal yang sama."

"Saya percaya jika dia menggunakan jab, pertarungan kemarin akan berbeda hasilnya," sambungnya.

Baca Juga: Hasil Tinju Dunia - Raja Tinju Canelo Alvarez Dikalahkan Petinju Rusia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Boxingscene.com
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Bersaing Jadi Top Scorer Liga Champions Asia, tapi Masih Kalah dari Penyerang Timnas Malaysia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136