Hal itu dipastikan setelah Pogba memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya yang akan habis pada 30 Juni 2022 mendatang.
Nomor punggung 6 sendiri sudah sering digunakan oleh De Jong saat dirinya masih membela tim U-21 Ajax Amsterdam.
Selain mendapatkan nomor punggung idaman, De Jong juga diplot sebagai pusat permainan lini tengah Manchester United.
Hal itu dikarenakan Paul Pogba dan Nemanja Matic dipastikan akan hengkang pada akhir musim ini.
Dengan demikian, De Jong sudah dipastikan akan mendapatkan tempat utama di skuad untuk berduet dengan Scott McTominay atau Fred.
De Jong juga bisa saja kembali bermain bersama mantan rekan setimnya saat di Ajax, yakni Donny van de Beek.
Kedatangan Ten Hag pada musim depan digadang-gadang akan menjadi angin segar bagi Van de Beek.
Van de Beek, yang saat ini menjalani masa pinjaman bersama Everton, bisa saja mengambil alih posisi Fred atau Scott McTominay.
Dengan demikian, Van de Beek akan kembali bernostalgia dengan De Jong layaknya saat masih membela Ajax.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Express.co.uk |
Komentar