Tendangan kaki kiri Rodrygo dari dalam kotak penalti mampu membuat Madrid di atas angin pada babak pertama.
Karim Benzema draws level with Raul on Real Madrid's all time scoring list in a 6-0 win over Levante, with Vinicius grabbing a hat-trick. pic.twitter.com/6hs0qjsuTb
— SuperSport ???? (@SuperSportTV) May 12, 2022
Jelang turun minum, tepatnya di menit ke-45, Vinicius menyarangkan gol keempat.
Umpan satu dua dengan Modric di sisi kanan pertahanan Levante dimanfaatkan dengan bagus oleh Vinicius.
Tendangan kaki kanan Vinicius dari dalam kotak penalti mengarah ke tiang jauh dan berhasil membuat Madrid menutup babak pertama dengan keunggulan 4-0.
Baca Juga: David Seaman Optimistis Arsenal Bisa Kalahkan Tottenham dan Finis 4 Besar
Vini puts Real Madrid 4-0 up inside the first half ???? pic.twitter.com/ls9MZDmTnm
— ESPN FC (@ESPNFC) May 12, 2022
Memasuki babak kedua, Madrid tidak mengendurkan serangan dan langsung menggempur.
Gol kelima bagi Madrid tercipta pada menit ke-68 melalui lesakan kaki kiri Vinicius dari dalam kotak penalti yang memanfaatkan gawang kosong.
Benzema, yang menerima umpan terobosan dari Modric, berhasil mengelabui Dani Cardenas dan memberi assist kepada Vinicius.
VINI HAT TRICK!
PUTTING ON A SHOW ???? pic.twitter.com/mGTPbTOReI
— ESPN FC (@ESPNFC) May 12, 2022
Vinicius menjadi momok bagi lini pertahanan Levante dengan kembali mencetak gol ketiga, sekaligus gol keenam Madrid pada menit ke-83.
Menerima umpan terobosan dari Luka Jovic, Vinicius berhasil masuk ke dalam kotak penalti Levante dan meluncurkan sepakan kaki kiri ke sudut sempit gawang Cardenas.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | SofaScore.com |
Komentar