"Mudah-mudahan kami bisa memenangkannya Sepatu Emas, itu akan menyenangkan, tetapi tentu saja, dia tahu dan kami tahu bahwa tiga poin adalah hal yang paling penting," tutur Kane menambahkan.
Son Heung-min bergabung dengan Tottenham Hotspur pada tahun 2015, setelah The Lilywhites menebusnya dari Bayer Leverkusen dengan harga 30 juta euro atau setara 458 miliar rupiah.
Sejak membela Tottenham Hotspur, pemain berusia 29 tahun itu sudah tampil sebanyak 231 kali di Liga Inggris dan sukses membuat 91 gol serta 52 assist.
Sayangnya, Son Heung-min belum mendapatkan gelar bersama Tottenham Hotspur.
Dia hanya mampu membawa Tottenham Hotspur menjadi runner-up Liga Champions 2018-2019 dan runner-up Piala Liga Inggris 2020-2021.
Baca Juga: Percaya atau Tidak, Penalti Harry Kane buat Tottenham Cuma Bisa Digagalkan Loris Karius
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Talksport.com |
Komentar