Gregoria kemudian dibuat kesulitan dalam meladeni permainan Nguyen yang mengandalkan berbagai variasi serangan.
Sejumlah kesalahan dibuat Gregoria hingga Nguyen memangkas jarak antara mereka berdua sampai 17-13.
Laju Nguyen dihentikan usai menambah satu poin, Gregoria lalu bergerak cepat memastikan kemenangan gim kesatu 21-14.
Permainan berbeda ditunjukkan Nguyen dalam mengawali gim kedua. Tampak lebih sabar dan berani tampil dengan variasi serangan.
Gregoria bahkan tertinggal 2-8 usai kebobolan dan pengembalian yang berujung tambahan poin bagi Nguyen.
Pemain Indonesia itu tampak tertekan, tetapi perlahan-lahan turut melayani permainan Nguyen dengan sabar.
Satu per satu poin ditorehkan Gregoria untuk menipiskan gap dengan Nguyen. Namun begitu, tertinggal pada interval gim kedua 8-11.
Ketahanan Gregoria dalam mengatasi berbagai serangan membuat Nguyen kelabakan dan tampak tertekan setelah jeda istirahat sejenak.
Gregoria berhasil menyusul 13-12, tetapi kembali tertinggal usai saling adu tamplek berlangsung panas pada 14-16.
Baca Juga: Bulu Tangkis SEA Games 2021 - Tim Putri Waspadai Tekanan Tuan Rumah
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar