Terlalu terburu-buru mematikan lawan membuat Leo/Daniel malah melakukan kesalahan sendiri.
Permainan pukulan drive cepat Do/Pham cukup membuat Leo/Daniel kewalahan. Pasangan tuan rumah mampu unggul 11-6 pada interval gim kesatu.
Selepas jeda, Leo/Daniel perlahan berhasil memangkas jarak ketertinggalan menjadi tiga angka, saat skor 10-13.
Do/Pham bermain sangat energik di gim pertama dengan bantuan ribuan penonton yang membuat arena sangat bergemuruh.
Namun momentum akhirnya didapat Leo/Daniel usai menyamakan kedudukan menjadi 13-13, serangan bertubi-tubi The Babbies tak mampu dibendung oleh Do/Pham.
Dropshot tajam dari Daniel membuat pasangan Indonesia butuh satu poin lagi untuk ke babak final dengan skor 20-16.
Penempatan bola ke area permainan yang kosong dari Daniel memastikan kemenangan pasangan Indonesia.
Baca Juga: SEA Games 2021 – Chelsie dan Ummi Sumbang Emas Terakhir dari Cabang Catur
Sayang sekali, Leo/Daniel yang sepertinya masih terbawa ritme permainan lawan harus kembali tertinggal tiga angka, 13-16.
Leo/Daniel tak henti terus memberikan tekanan, hingga mereka mampu kembali menyamakan kedudukan saat skor 17-17.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar