BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, mengatakan akan berusaha memenangkan balapan MotoGP Italia 2022. Ini akan mengulangi suksesnya pada tahun lalu.
Fabio Quartararo dipastikan akan tampil pada MotoGP Italia 2022 yang berlangsung di Sirkuit Mugello, 27-29 Mei mendatang.
Pembalap Prancis itu mempunyai memori indah tatkala membalap di Sirkuit Mugello tahun lalu.
Memanfaatkan Francesco Bagnaia yang terjatuh di awal balapan ketika sedang memimpin, Fabio Quartararo dengan cepat mengambil alih posisinya untuk tampil dominan dan menang.
Tampaknya Quartararo juga percaya diri jelang seri kedelapan tersebut.
Apalagi Quartararo membutuhkan hasil baik supaya bisa menjaga posisinya di puncak klasemen MotoGP 2022 saat ini.
Dia mempunyai selisih empat poin dari Aleix Espargaro yang berada di urutan kedua.
"Setelah satu pekan istirahat, kami akan membalap di Mugello yang merupakan lintasan saya sukai," kata Quartararo, dilansir BolaSport.com melalui rilis yang dipublikasikan Monster Energy Yamaha.
Baca Juga: Biarpun Tanpa Valentino Rossi, MotoGP Italia Dipastikan Tetap Meriah
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Yamahamotogp.com |
Komentar