“Kami tidak terburu-buru, kami menunggu sampai kami memutuskan siapa yang akan melanjutkan tim mana. Kami ingin memikirkan semuanya dengan hati-hati,” tutur Ciabatti.
Bagaimana pun, Bastianini juga memiliki satu saingan lagi yaitu Jorge Martin.
Baca Juga: Walau Terkendala Fisik, Marc Marquez Dipercaya Menangi MotoGP Italia 2022
“Jorge Martin adalah pembalap yang fantastis tetapi dia telah mengalami lima kecelakaan dalam tujuh balapan pertama,” kata Ciabatti.
“Enea adalah satu-satunya pembalap dengan tiga kemenangan tahun ini. Sebagai pembalap Ducati terbaik, ia berada di urutan ketiga di Kejuaraan Dunia, hanya delapan poin di belakang pemuncak klasemen,” ucap Ciabatti.
“Lawannya, Jorge Martin, di sisi lain, telah selesai kedua dan kedelapan sejauh ini. Dia tertinggal 74 poin dari Quartararo. Jorge telah kehilangan poin di lima balapan,”
“Tetapi harus dikatakan bahwa kecelakaan di Qatar bukanlah kesalahannya. Martin jelas sangat cepat. Dia telah mengambil dua kali pole position pada tahun 2022. Jadi keputusan kami tidak mudah,” tutup Ciabatti.
Baca Juga: Kesimpulan Mengerikan Ayah Jorge Lorenzo Soal Kondisi Marc Marquez
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar