Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kesan Jordi Amat Pertama Kali Bertemu Shin Tae-yong dan Topik Pembicaraan

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 27 Mei 2022 | 11:05 WIB
Calon pemain naturalisasi timnas Indonesia, Jordi Amat, sedang memamerkan lambang Garuda saat ditemui di Hotel Sultan, Jakarta, 26 Mei 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Calon pemain naturalisasi timnas Indonesia, Jordi Amat, sedang memamerkan lambang Garuda saat ditemui di Hotel Sultan, Jakarta, 26 Mei 2022.

Namun demikian, bek berusia 30 tahun itu dikabarkan akan segera disumpah untuk menjadi WNI dalam waktu dekat ini.

Nah, pada saat bertemu Shin Tae-yong kemarin sore, Jordi Amat mengaku berkesan.

Sebab, ini untuk pertama kalinya pemain berdarah Spanyol itu bertemu dengan Shin Tae-yong.

Ia pun belum bisa menilai sosok Shin Tae-yong seperti apa.

Baca Juga: Shin Tae-yong akan Bawa 26 Pemain Timnas Indonesia ke Kualifikasi Piala Asia 2023

"Saya baru tadi bertemu Shin Tae-yong tatap muka."

"Dan itu pertemuan singkat yang sangat penting," ucap Jordi Amat kepada awak media termasuk BolaSport.com.

Dalam pertemuan itu, Jordi Amat membocorkan topik pembicaraannya dengan Shin Tae-yong.

Topik pembicaraan itu lebih kepada kesempatan Jordi Amat membela timnas Indonesia suatu saat nanti.

Baca Juga: Soal Bermain di Liga Indonesia, Jordi Amat: Tunggu Saja Nanti



Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X