"Tapi ini pendapat saya tapi terserah keputusan exco meeting yang akan diadakan setelah Kongres FAM Agustus ini untuk mengajukan penawaran penyelenggaraan Piala Asia 2023 atau sebaliknya," ujar Mohd Saifuddin Abu Bakar.
"Presiden FAM Datuk Hamidin Mohd Amin juga bisa memanggil untuk membahas masalah itu (Piala Asia 2023), tetapi sejauh ini belum ada pembicaraan yang kami minati untuk diselenggarakan," ujarnya.
Sebelumnya, Sekretaris Jenderal Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) Datuk Seri Windsor John mengatakan mereka akan mengirim dokumen penawaran ke 47 asosiasi lain di Asia untuk mencari tuan rumah baru Piala Asia 2023.
Indonesia adalah satu satu asosiasi di bawah AFC.
Ia mengatakan AFC memberi waktu hingga akhir bulan depan bagi negara-negara yang berminat menjadi tuan rumah Piala Asia 2023 untuk mengajukan proposal pengganti China yang mengundurkan diri lantaran pandemi Covid-19.
Malaysia pertama kali menjadi tuan rumah Piala Asia pada 2007 bersama Indonesia, Thailand, dan Vietnam.
Sementara itu, sudah ada 13 tim yang lolos ke Piala Asia 2023, mereka adalah Jepang, Suriah, Qatar, Korea Selatan, Australia, Iran, Arab Saudi, Uni Emirat Arab, China, Irak, Oman, Vietnam, dan Lebanon.
Ada 24 tim yang akan memperebutkan tiket tersisa di Kualifkasi Piala Asia 2023 yang digelar pada Juni 2022.
Malaysia sendiri masuk Grup E bersama Bahrian, Turkmenistan, dan Bangladesh.
Malaysia akan menjadi ruan rumah kualifikasi Grup E.
Indonesia masuk Grup A bersama Yordania, Kuwait, dan Nepal.
Pertandingan Grup A akan digelar di Kuwait.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | hmetro.com.my |
Komentar