Ia sempat tampil untuk timnas U-15 Belanda pada 7 Maret 2019.
Setelah itu, Ivar Jenner juga mendapat panggilan untuk mengikuti seleksi di timnas U-17 dan U-18 Belanda.
Baca Juga: Respons Shin Tae-yong Terkait Timnas Indonesia Lawan Bangladesh Digelar Pukul 20.30 WIB
Hasani Abdulgani menyatakan, keberadaan pemain luar negeri keturunan Indonesia penting untuk timnas U-20 agar Indonesia dapat tampil menggigit di Piala Dunia U-20 tahun 2023.
"Waktu bertemu Shin Tae-yong saya menanyakan ke dia, ‘Apakah anda bisa membawa Indonesia ke babak berikutnya Piala Dunia U-20?' tanya Hasani.
Lalu dia menjawab, "Kalau tidak ada bantuan Pak Hasani untuk mengambil dua pemain itu, agak berat."
"Nah, saya katakan lagi ke dia, ‘Saya sudah menggaransi dua pemain ini’. Biar nanti Shin yang mencari siapa lagi yang akan dinaturalisasi,” terang Hasani.
Adapun saat ini PSSI sedang memperjuangkan naturalisasi tiga pemain luar negeri untuk timnas senior Indonesia.
Ketiganya adalah Sandy Walsh (Belanda), Shayne Pattynama (Belanda), dan Jordi Amat (Spanyol).
Sandy dkk ditargetkan bisa membela timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia 2021 pada Juni mendatang.
Namun sayang, ketiganya harus bersabar lebih lama lagi karena proses naturalisasi dipastikan belum selesai sesuai target.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Antara |
Komentar