Walau motornya lebih pelan, Quartararo nyatanya mampu tampil menggigit pada balapan MotoGP Italia.
Sang juara bertahan mampu mengatasi kecepatan pembalap-pembalap Ducati untuk finis di posisi kedua.
Quartararo hanya kalah dari Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).
Pencapaian Quartararo di tengah kekurangan yang ada pada motornya mendapatkan pujian dari legenda MotoGP, Alex Criville.
"Sang pembalap Prancis telah menjalani balapan yang hebat," kata Criville, dikutip BolaSport.com dari Motosan.es.
"Meski memiliki motor yang inferior, dia mempertahankan diri dalam aspek tenaga motornya."
"Di lintasan lurus dia disalip tetapi di sektor kedua dan ketiga dia lebih gesit dan cepat. Di situlah dia menutup ketertinggalannya di lintasan lurus."
Performa bagus Quartararo telah menyelamatkan Yamaha yang mengalami krisis dengan pembalap mereka lainnya.
Musim ini hanya Quartararo yang mampu bersaing.
Baca Juga: Bahagianya Bos RNF Racing Usai Darryn Binder Kalahkan Franco Morbidelli
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar