Tidak kurang dari 29 tembakan meletus pada dini hari itu antara polisi dan perampok.
Salah satu peluru dari pistol aparat sukses menembus punggung si perampok dan membuatnya dilarikan ke rumah sakit untuk dioperasi.
Emerson Royal: Footballer unscathed after gunfight during mugging in Brazil https://t.co/TjTGGSL2NG
— BBC News (World) (@BBCWorld) June 3, 2022
Emerson berhasil lolos dari tempat kejadian perkara, menghubungi ayahnya, lalu pergi ke kantor polisi setempat untuk membuat laporan.
Ayah Emerson Royal mengibaratkan momen itu tak ubahnya film horor.
“Kami semua sedang bersiap pulang ketika insiden ini terjadi. Buruk sekali,” kata sang ayah.
Baca Juga: Jadi Top Scorer Liga Inggris, Son Heung-min Malah Tak Masuk Nominasi Pemain Terbaik
“Kejadiannya seperti film horor dan semoga tak ada orang lain yang mengalami insiden serupa."
"Petugas polisi sedang berjalan ke mobil bersama Emerson saat menyadari seseorang menodongkan pistol.”
“Ketika si perampok terdistraksi, polisi itu mengeluarkan pistol dan beradu tembakan. Ada 5-6 orang di sana dan semua berlari menghindari peluru karena tidak tahu asal tembakan,” ucapnya.
Hingga berita ini dibuat, baik Emerson Royal maupun pihak Tottenham Hotspur belum merilis pernyataan resmi soal insiden yang dialami pemain berusia 23 tahun itu.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football Espana |
Komentar