Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Frenkie de Jong Kirim Pesan untuk Xavi, Barcelona Diminta Belajar dari Timnas Belanda

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 4 Juni 2022 | 21:00 WIB
Aksi gelandang Barcelona, Frenkie de Jong, pada laga Liga Spanyol melawan Valencia di Stadion Mestalla, Minggu (20/2/2022).
TWITTER.COM/FCBARCELONA
Aksi gelandang Barcelona, Frenkie de Jong, pada laga Liga Spanyol melawan Valencia di Stadion Mestalla, Minggu (20/2/2022).

Menurut data WhoScored yang dinukil BolaSport.com, De Jong mencatatkan umpan sukses sebesar 94 persen.

Selain itu, De Jong juga mampu melakukan dua kali dribel meskipun posisinya sebagai gelandang tengah.

Usai laga, De Jong pun mengungkapkan alasannya bisa bermain bagus untuk timnas Belanda.

Menurut eks gelandang Ajax itu, dirinya bisa bermain apik di Belanda karena berada di posisi yang dia senangi.

Adapun di Barcelona, De Jong tidak bermain di posisi yang ia sukai dan kuasai.

Baca Juga: Barcelona Pasang Harga Tinggi, Man United Pikir Ulang Rekrut Frenkie de Jong

Frenkie de Jong tampil sebagai starter dalam laga pamungkas Grup E Liga Champions 2021-2022 melawan Bayern Muenchen di Allianz Arena, Rabu (8/12/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
TWITTER.COM/LAPULGAKING
Frenkie de Jong tampil sebagai starter dalam laga pamungkas Grup E Liga Champions 2021-2022 melawan Bayern Muenchen di Allianz Arena, Rabu (8/12/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

"Di sini, di tim nasional, saya memiliki posisi yang lebih cocok untuk saya," ujar De Jong seperti dikutip BolaSport.com dari Sport.

"Saya suka menjadi pemain pertama yang menerima bola dari para pemain bertahan," tutur De Jong melanjutkan.

Ucapan De Jong tersebut seolah menjadi pesan bagi Xavi untuk menempatkannya di posisi yang dia sukai.

Barcelona juga perlu belajar dari timnas Belanda untuk bisa memaksimalkan potensi mantan anak asuh Erik ten Hag itu.

Akan tetapi, De Jong mungkin tidak akan dengan mudah mengambil alih posisi pivot di Barcelona.

Pasalnya, posisi itu sudah diisi oleh sang kapten Barcelona, Sergio Busquets, yang sampai saat ini perannya belum tergantikan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Whoscored.com, Sport.es
REKOMENDASI HARI INI

Mo Salah Tak Kunjung Dapat Kontrak Baru, Sang Raja Mesir Mulai Kecewa dengan Liverpool

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136