Meski terus ditekan oleh Ukraina, Wales malah berhasil mencetak gol lebih dulu pada menit ke-34.
Baca Juga: Kesampingkan Simpati ke Ukraina, Gareth Bale Akan Bawa Wales ke Piala Dunia 2022
Kapten timnas Wales sekaligus penyerang Real Madrid, Gareth Bale, menjadi aktor utama dalam gol tersebut.
Wales mendapatkan hadiah tendangan bebas di luar kotak penalti Ukraina setelah Daniel James dilanggar oleh Ruslan Malinovskyi.
Bale, yang ditunjuk sebagai eksekutor, melepaskan tendangan keras dengan kaki kirinya ke arah gawang Ukraina.
BALE WITH THE BREAKTHROUGH FOR WALES ???????????????????????????? pic.twitter.com/UOEvPHo7rp
— ESPN FC (@ESPNFC) June 5, 2022
Kiper timnas Ukraina, Georgiy Bushchan, sebenarnya sudah mampu menebak arah datangnya bola.
Namun, Andriy Yarmolenko yang berniat memblok bola Bale dengan kepalanya justru menceploskan bola ke gawang timnya sendiri.
Wales pun untuk sementara unggul 1-0 atas Ukraina berkat gol bunuh diri Yarmolenko.
Usai kebobolan gol pertama, Ukraina terus berupaya menyamakan kedudukan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | UEFA, beIN SPORTS |
Komentar