Tak diberi ampun, Fikri/Bagas langsung menyudahi gim pertama dengan kemenangan 21-19.
Pada gim kedua, giliran Sabar/Reza yang lebih dulu membuka keunggulan tiga poin, 4-1.
Sabar/Reza mampu meredam serangan-serangan yang dilancarkan Fikri/Bagas.
Pasangan non-Pelatnas itu bahkan memimpin lima poin atas Fikri/Bagas pada interval gim kedua, 11-6.
Setelah istirahat sebentar, Fikri/Bagas berupaya terus menekan untuk mengejar ketertinggalan. Akan tetapi mere justru makin tertingal saat skor 9-18.
Reli-reli panjang terjadi, Fikri/Bagas berhasil menambah empat angka.
Namun penampilan gemilang juga ditunjunkan Sabar/Reza yang mampu membuat Fikri/Bagas sampai jatuh bangun mengejar shuttecock.
Sabar/Reza akhirnya merebut gim kedua dengan skor 21-12 usai pengamatan yang kurang cermat dari Bagas.
Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2022 - Sikat Wakil Mesir, Chico Lolos ke Babak Utama
Berlanjut ke gim penentuan, Fikri/Bagas lebih dulu tertinggal usai smes keras yang diluncurkan Reza tak bisa dikembalikan.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar