Dengan kemenangan atas Verma, Chico pun melaju ke babak 16 besar dan akan menantang pemenang laga antara Toma Junior Popov (Prancis) dan Loh Kean Yew (Singapura).
"Menghadapi mereka, yang pertama siapkan kondisi dan mental. Lawan saja," ujar Chico.
Wakil tunggal putra Indonesia lainnya, Tommy Sugiarto, gagal melangkah ke babak kedua. Tommy kalah dari Lee Cheuk Yiu (Hong Kong), 21-17, 9-21, 17-21.
Sementara itu, Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Shesar Hiren Rhustavito, belum menjalani pertandingan.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar