Klub asal Catalunya tersebut tidak lagi berusaha mempertahankan De Jong karena pertimbangan tim dan keputusan pelatih mereka sendiri, Xavi Hernandez.
De Jong sendiri juga sudah mulai terbuka dengan peluang bergabung ke Man United.
Baru-baru ini, De Jong mengeluhkan perbedaan posisi bermain yang ia dapatkan di Barcelona dan timnas Belanda.
Ia mengaku lebih nyaman dengan posisinya saat membela Belanda dan pernyataan ini menimbulkan kontroversi.
Ucapan De Jong diartikan sebagai sinyal dari sang gelandang untuk meninggalkan klubnya saat ini.
Apalagi, Ten Hag juga menjanjikan posisi pivot tunggal bagi De Jong jika ia mau bergabung ke Man United.
Baca Juga: Diincar Manchester United, Bek Muda Ajax Disarankan Jauhi Setan Merah
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Nos.nl |
Komentar