Anthony berusaha mendominasi hingga unggul pada interval 11-6.
Setelah interval, Lee menipiskan jarak menjadi 9-12.
Anthony lalu mencetak dua poin beruntun untuk menjaga keunggulan 14-9.
Namun, Anthony kembali melakukan kesalahan sehingga Lee mendekat 10-14.
Lee terus memberikan perlawanan hingga selisih angka semakin dekat 12-14.
Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2022 - Apriyani/Fadia Tolak Menyerah, Unggulan Kedua Dipaksa Bertekuk Lutut
Anthony kembali menjauh 15-12, tetapi shuttlecock yang menyangkut memberi keuntungan bagi Lee sehingga dia mampu mendekat 14-15.
Kesalahan Anthony membuat Lee mencatat skor imbang 15-15. Anthony melakukan serangan sehingga kembali memimpin 16-15.
Anthony menjauh 18-15 setelah mencetak dua poin beruntun. Backhand dari Lee membuat dia menambah angka menjadi 16-18. Anthony lalu membalas hingga menjauh 19-16 dan berhasil memaksa terjadinya rubber game.
Pada gim penentuan, kedua pemain bergantian mencetak poin 1-1.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | MNC |
Komentar