BOLASPORT.COM - Arema FC yang menjadi tuan rumah Grup D Piala Presiden 2022 sudah siap menjamu tamunya dengan baik.
Terlebih lagi, Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, yang menjadi veneu laga Grup D Piala Presiden 2022 telah dipercantik.
Renovasi Stadion Kanjuruhan ini adalah hasil kolaborasi dan sinergi antara Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana dan Pemkab Malang.
Baca Juga: Bukan Spanyol, Legenda Barcelona Pilih Jagokan Negara Ini Juara Piala Dunia 2022
Untuk penyempurnaan yang dilakukan Stadion Kanjuruhan ini mulai dari, pembenahan lampu, tempat VIP hingga kamar ganti pemain.
Tidak hanya itu, tampilan warna biru dan merah di stadion juga nampak lebih segar usai dicat ulang.
Gilang Widya Pramana pun bersyukur pembenahan Stadion Kanjuruhan berjalan lancar.
Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2022 - Apriyani/Fadia Tampil Luar Biasa, Tiket Final Diamankan
"Syukur alhamdulillah aktivitas mempercantik Stadion Kanjuruhan sudah berjalan dengan baik," ucap Gilang Widya Pramana.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar