Baca Juga: Conor McGregor Bisa Bertarung untuk Gelar dan Habisi Charles Oliveira
"Kembalinya Conor McGregor mungkin akan terjadi pada 2023. Itu hal terbaik bagi industri," tutur Chael Sonnen, dilansir BolaSport.com dari BJPENN.
"Kami butuh itu untuk dihentikan. Sebab perlu menjadi sebuah pesan. Izinkan saya memberi tahu alasannya."
"Begitu saya mendengar, saya berpikir mengirim dia untuk 2023, berarti kita terhindar dari permainan tebak-tebakan."
"Kita tidak perlu bolak-balik. Apakah Anda tahu betapa mudahnya untuk membuat pertarungan keseimbangan tahun 2022?" katanya menambahkan.
McGregor tidak sepi peminat. Dia masih dianggap sebagai bintang UFC kendati penampilannya berkata lain.
Petarung 33 tahun itu sedang mengalami periode buruk lantaran menelan tiga kekalahan dari empat pertandingan terakhir.
"Kami mempunyai Charles Oliveira yang sekarang bersedia melawan siapa pun, tetapi juga ingin menghadapi Conor McGregor," ungkap Sonnen.
"Lalu ada Volkanovski yang akan bertarung melawan Max Holloway, tetapi juga berbicara tentang minat hadapi Conor McGregor."
"Ada juga Henry Cejudo yang kami yakini akan kembali dengan berat 135 pon, tetapi dia bicara tentang bertemu Conor dan naik hingga 155 pon," tambahnya.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar