Musim lalu, penyerang asal Kroasia tersebut tercatat bermain sebanyak 24 kali di liga domestik dengan 14 laga sebagai penyerang dan 10 pertandingan dipasang sebagai winger kiri.
Sementara itu, Marko Lazetic baru didatangkan oleh AC Milan pada musim dingin 2022.
Sama seperti Giroud dan Ibrahimovic, Marko Lazetic adalah pemain berposisi penyerang tengah murni yang dibekali postur tinggi menjulang.
Baca Juga: Inter Milan Tolak Uang 1,41 Triliun dari Spurs, Lautaro Martinez Ogah Reuni dengan Antonio Conte
Lazetic tiba di San Siro usai ditebus senilai 3 juta euro dari Red Star Belgrade.
Namun, penyerang berusia 18 tahun itu belum satu pun mendapatkan kesempatan turun di Liga Italia musim lalu.
Musim depan diprediksi Lazetic masuk dalam skuad utama Stefano Pioli meskipun besar kemungkinan menjadi cadangan.
Namun, tidak menutup peluang jika Lazetic dipinjamkan untuk menambah jam terbang sebelum menjadi bagian dari skuad utama AC Milan.
Patut dinantikan apakah Stefano Pioli bakal merubah strategi alias formasinya untuk mengakomodasi para penyerangnya mengingat persaingan ketat jelas tidak terhindarkan.
Di samping itu, Pioli juga bisa memprioritaskan beberapa nama sebagai penyerang andalannya di musim baru nanti seiring kedatangan Origi di San Siro.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football-italia.net, MilanNews.it, Transfermarkt.com |
Komentar