BOLASPORT.COM - Paris Saint-Germain (PSG) mendekati Christophe Galtier setelah dicampakan Zinedine Zidane.
Dengan nasib Mauricio Pochettino yang sudah berada di ujung tanduk, kini PSG sedang sibuk mencari pelatih anyar.
Manajer Nice, Christophe Galtier, menjadi salah satu incaran Les Parisiens untuk nantinya menjadi pengganti Pochettino sebagai pelatih kepala di tim Paris.
Dilansir BolaSport.com dari Marca, Galtier sebenarnya adalah opsi kedua karena sebenarnya PSG menargetkan Zinedine Zidane menjadi manajer baru Les parisiens.
Namun, eks pelatih Real Madrid itu menolak dan lebih memprioritaskan untuk melatih timnas Prancis.
PSG dikabarkan telah mencapai kesepakatan pemutusan kontrak dengan Pochettino dan staf pelatihnya yang sebenarnya masih memiliki durasi kerja selama satu musim.
Baca Juga: Ketimbang Perpanjang Kontrak Naby Keita, Fan Liverpool Tuntut Manajemen Fokus ke Kontrak Mo Salah
Menurut Marca, paket pesangon yang akan didapatkan Pochettino dan stafnya adalah sebesar 15 juta euro (Rp 233 miliar).
Pengumuman resmi kepergian pelatih asal Argentina itu akan segera dilakukan jika PSG sudah mendapatkan penggantinya.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar