Andre Onana menyelesaikan masa baktinya di Ajax Amsterdam yang diwarnai skors akibat kasus gagal tes doping.
Onana disiapkan sebagai pelapis sekaligus kompetitor kapten Samir Handanovic di bawah mistar gawang.
Sementara itu, Henrikh Mkhitaryan bergabung dari AS Roma, pun seusai kontraknya habis di tim asuhan Jose Mourinho.
Satu lagi deal yang diklaim telah diamankan Inter Milan ialah transfer bek sayap Raoul Bellanova.
Pemuda Italia berusia 22 tahun diboyong dengan status pinjaman dari Cagliari dan peresmiannya tinggal menanti waktu.
30 - Raoul #Bellanova (30) is the second defender with the most open play crosses completed in Serie A 2021/22, behind only Cristiano Biraghi (41). Sprinter. pic.twitter.com/pInBQhFHkA
— OptaPaolo ???? (@OptaPaolo) June 20, 2022
Menurut pakar mercato Fabrizio Romano, Inter mengeluarkan ongkos pinjam 4 juta euro.
Nerazzurri memiliki opsi kepemilikan permanen dengan membayar esktra 6-7 juta euro.
Bellanova merupakan jebolan akademi AC Milan, tetapi langsung pindah ke klub Prancis, Bordeaux, pada 2019 setelah tak mendapatkan tempat di tim utama Rossoneri.
Ia dipinjamkan ke Pescara, Atalanta, hingga Cagliari dan total dimiliki klub Sardinia tersebut pada akhir Mei lalu.
Bellanova diproyeksikan sebagai pelapis Denzel Dumfries di sektor sayap kanan, dan bisa juga mengisi pos wingback kiri maupun bek tengah.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sportmediaset.mediaset.it, Twitter.com/FabrizioRomano |
Komentar