BOLASPORT.COM - Juara bertahan World Superbike (WSBK) Toprak Razgatlioglu baru saya menyelesaikan tes bersama Yamaha di Sirkuit Aragon, Selasa (21/6/2022).
Yamaha akhirnya menepati janjinya pada Toprak untuk menjajal Yamaha YZR-M1, meskipun peluang ke MotoGP bersama Yamaha sudah tertutup dalam waktu dekat.
YZR-M1 memang sedang banyak dibicarakan penggemar MotoGP setelah Fabio Quartararo berhasil tampil impresif yang membuatnya kokoh di puncak klasemen MotoGP 2022.
Kesempatan yang diberikan Yamaha pada Toprak adalah bentuk apresiasi karena berhasil meraih gelar bersama tim pabrikan garpu tala di World Superbike (WSBK) pada 2021.
Yamaha telah mengatur satu hari penuh untuk Toprak menjalani tes privat dan merasakan sensasi berkendara di atas YZR-M1.
Toprak melahap 40 lap di Sirkuit Aragon, Spanyol. Selepas menjalani tes Toprak mengatakan bahwa rasanya sangat berbeda dengan motor R1 yang dikendarainya di WSBK.
"Ini adalah hari pertama saya di motor Yamaha M1 MotoGP dan rasanya sangat berbeda dengan R1 saya," ucap Toprak dikutip Bolasport.com dari rilis resmi WSBK.
"Lebih banyak tenaga, elektronik yang lain, girboks mulus. Semuanya benar-benar baru bagi saya."
Dari tes yang dijalani Toprak di Sirkuit Aragon, Spantol dirinya belajar banyak hal mengenai motor MotoGP.
Baca Juga: Fabio Quartararo Raih Kemenangan Ketiga, Bagnaia: Dia Pembalap Sempurna
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | WSBK |
Komentar