Masa depan Cristiano Ronaldo sampai saat ini belum menunjukkan tanda-tanda pergi ataupun bertahan.
Kontraknya yang tersisa satu tahun bersama Manchester United menimbulkan bermacam pertanyaan.
Pasalnya, Man United tak akan berlaga di Liga Champions musim 2022-2023 dan akan diarsiteki pelatih anyar, Erik ten Hag.
Namun, semuanya tergantung Ten Hag bakal memanfaatkan Ronaldo atau tidak setelah mampu tampil gemilang di musim perdana kembalinya ke Old Trafford.
???? Cristiano Ronaldo was determined to fulfill the remaining year of his contract at #mufc, but now has doubts. With the arrivals of Haaland at Man City and Darwin Núñez at Liverpool, he fears that the distance between those clubs and United will grow greater. [@Manu_Sainz]
— Utd District (@UtdDistrict) June 21, 2022
Baca Juga: Kenang Klopp, Mane Singgung Pelatih Paling Berperikemanusiaan
2. Luis Suarez
Atletico Madrid memutuskan tak memperpanjang kontrak Luis Suarez setelah dua musim membela Los Rojoblancos.
Kini, Suarez berstatus bebas transfer. Sejauh ini Aston Villa menjadi tujuan paling potensial bagi dirinya.
Di Aston Villa, Suarez bakal bereuni dengan mantan rekannya di Liverpool, Steven Gerrard, yang kini menjadi manajer.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar