Kepergian Phillips dinilai menjadi kesedihan tersendiri bagi para pendukung Leeds United.
Namun, menurut Beckford, keputusan Phillips untuk bergabung dengan Manchester City sudah sangat tepat.
Bahkan, Phillips digadang-gadang bisa menjadi legenda bagi Manchester City menggantikan Fernandinho.
"Ini adalah kesepakatan yang fenomenal untuk seseorang yang datang melalui akademi, ini bukan sekedar peningkatan yang luar biasa," ucap Beckford.
"Di sisi lain, itu membuat frustrasi dari perspektif Leeds karena kami tidak ingin melihat salah satu dari kami pergi."
"Dia bisa saja menjadi one-club man, jika terus menampilkan performa terbaik di Leeds."
Baca Juga: Sudah Sepakat, Man City Siap Boyong Kalvin Phillips dari Leeds United
"Ini sangat menyedihkan untuk melihatnya pergi sudut pandang penggemar, tetapi ini adalah kesempatan yang luar biasa dan tidak ada yang akan iri padanya untuk pindah."
"Ini hal yang hebat bagi City, terutama dengan kepergian Fernandinho. Mereka mengganti legenda hidup dengan legenda potensial lainnya. Saya pikir ini kesepakatan yang brilian dari sudut pandang City."
"Saya ikut bahagia sekali untuknya. Dia pria yang sangat baik, anak yang hebat. Semua pemain akan sedih melihatnya pergi," tutur Beckford melanjutkan.
Selain Manchester City, Phillips sebenarnya juga masuk dalam radar transfer Manchester United.
Akan tetapi, gelandang berusia 26 tahun itu lebih memilih untuk merumput bersama Manchester City.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar