Seperti diketahui, Jordi memang telah lama malang-melintang di Benua Biru.
Klub Eropa yang sempat dibela pemain berusia 30 tahun tersebut di antaranya Espanyol (2009-2012), Swansea City (2013-2017), Real Betis (2017-2018), Rayo Vallecano (2018-2019), dan KAS Eupen (2019- April 2022).
Selain itu, Jordi Amat juga telah mencicipi caps bersama skuat junior timnas Spanyol.
Jordi pernah membela timnas Spanyol kelompok umur 19 tahun hingga 21 tahun.
Baca Juga: Raffi Ahmad Sesumbar Datangkan Cristiano Ronaldo Pasca Ronaldinho
"Jordi akan jadi bagian dari JDT dan jika semua proses soal paspor selesai, maka insyaallah akan gabung JDT dalam waktu dekat," kata Tunku Ismail Sultan Ibrahim seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Harian Metro, 27 Juni 2022.
"Apa yang saya tahu, ibunya berasal dari Makassar, Indonesia."
"Adalah suatu kerugian bila Indonesia tidak mengambilnya untuk bermain di timnas karena dia pemain berpengalaman yang sudah berlaga di 100 lebih laga kompetitif di Eropa."
Baca Juga: Resmi Memperkuat PSS Sleman, Mychell Chagas Ingin Segera Bertemu Suporter
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Instagram, BolaSport.com, Harian Metro |
Komentar