Pada Malaysia Open 2022, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan adalah unggulan ke-3 dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto ke-6.
Selanjutnya dari ganda putri. Ada tiga wakil ganda putri dari Indonesia: Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.
Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil memastikan langkah mereka ke perempat final.
Sedangkan sial bagi Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi usai dibekuk Du Yue/Li Wen Mei (China) 21-19, 16-21, 21-23.
Terakhir adalah ganda campuran. Dua wakil: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dipastikan tidak tampil pada perempat final.
Hasil ini otomatis membuat ganda campuran tidak mempunyai wakil lagi dari Indonesia di Malaysia Open 2022.
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari kalah dari Tang Chu Man/Tse Ying Suet (Hong Kong) 13-21, 10-21. Sedangkan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati takluk dari Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (China) 19-21, 11-21.
Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2022 - Duel Panjang, Ana/Tiwi Dibungkam Pasangan China
Sementara itu, banyak drama mewarnai gelaran Malaysia Open 2022, terutama sejumlah pemain top yang berjatuhan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar