Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Siap-siap Tegang, Vietnam Genjot Latihan Ofensif Jelang Lawan Timnas Indonesia
Dari pantauan BolaSport.com, timnas U-19 Indonesia melakukan official training mulai pukul 10.30 WIB hingga 12.00 WIB.
Shin Tae-yong memberikan menu latihan yang beragam di antaranya taktikal kepada timnas U-19 Indonesia.
Sesi latihan taktikal tentu menjadi salah satu hal penting bagi Ronaldo Kwateh dkk.
Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Pelatih Thailand Soroti Pergantian Arsitek Timnas U-19 Indonesia
Apalagi pada 2 Juli 2022, timnas U-19 Indonesia akan menghadapi Vietnam dalam laga pertama di Piala AFF U-19 2022.
Shin Tae-yong menyebut bahwa timnas U-19 Indonesia sudah siap melawan Vietnam nanti.
"Para pemain kami sudah siap. Di setiap pertandingan kami akan bekerja maksimal untuk mendapatkan hasil yang baik," kata Shin Tae-yong kepada awak media termasuk BolaSport.com, Jumat (1/7/2022).
Berikut sedikit cuplikan lensa persiapan timnas U-19 Indonesia pada sesi official training dan ketika jumpa pers jelang laga melawan Vietnam:
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar