Akan tetapi, jika dilihat dari status Dembele sebagai pemain bebas transfer saat ini, Barcelona sebenarnya punya satu keuntungan.
Dilansir BolaSport.com dari Mundo Deportivo, Barcelona mau tidak mau harus bertindak seperti layaknya klub baru bagi Dembele.
Hal itu dikarenakan Dembele kini tersedia sebagai pemain bebas transfer yang bisa ke klub mana pun.
Dengan demikian, proses negosiasi yang awalnya untuk memperpanjang kontrak pun bisa bergeser ke ranah penawaran bergabung dengan klub baru.
Dembele pun bisa diartikan berstatus sebagai pemain baru yang harus mengikuti kebijakan baru Barcelona.
Jika ingin tinggal di Barcelona, eks winger Borussia Dortmund itu mau tidak mau harus menerima pemotongan gaji sebesar 40 persen.
Baca Juga: RESMI - Pukul 5 Pagi Ini, Ousmane Dembele Bukan Lagi Pemain Barcelona
Pasalnya, kebijakan tersebut diterapkan oleh Blaugrana untuk menyelamatkan keuangan mereka.
Setiap pemain anyar yang akan bergabung dengan Barcelona mau tidak mau harus menerima pemotongan gaji sebesar 40 persen.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Mundo Deportivo |
Komentar