"Seharusnya, mereka bisa lebih bergerak bersama-sama sebagai sebuah tim, apalagi seperti yang saya sampaikan, kami memiliki banyak pemain cedera," kata nakhoda asal Belanda itu.
Oleh karena itu, Robert bertekad akan mematangkan kekompakan ketiganya dengan tim dalam persiapan menuju Liga 1 2022.
Bagi Robert, tersingkirnya Persib dari Piala Presiden 2022 dapat menjadi hikmah tersendiri.
Ia bisa leluasa membenahi segala kekurangan timnya dengan waktu yang lebih banyak.
"Kini, kami mulai fokus ke liga. Jika lolos ke babak semi final dan final, artinya kami akan memainkan empat pertandingan dalam waktu 10 hari saja. Belum ditambah waktu di perjalanan," urai Robert.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Kompas |
Komentar