Thomas Doll mengatakan Hanno merupakan pemain tengah yang produktif.
“Saya harap dia bisa membantu lini tengah untuk mengalirkan bola ke depan."
"Hanno memiliki pengalaman bermain di klub Jerman. Salah satunya klub saya terdahulu, Hansa Rostock dan Hamburg SV,” ucap Thomas.
Hanno menghabiskan seluruh waktu berkariernya di Jerman.
Baca Juga: Resmi, Klub Jerman Lepas Satu Pemainnya untuk Gabung ke Persija
Pemain yang memiliki tinggi 188 cm itu memulai kariernya dari Hamburg SV dan Hamburg SV II (2008-2012) selama empat tahun.
Lalu dia bermain untuk Darmstadt 98 selama tiga tahun (2012-2015).
1. FC Nürnberg menjadi klub terlama yang dibela oleh Hanno (2015-2021).
Hanno pun sempat dipercaya menjadi kapten di sana.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar