Progres lambat yang ditunjukkan Barcelona dalam negosiasi transfer Kessie turut menyertainya.
Di samping itu Kessie juga tidak terburu-buru untuk memutuskan mencari pelabuhan baru.
Terlepas dari tekanan besar untuk meneken kontrak baru di AC Milan, gelandang asal Pantai Gading tersebut memilih menunggu dan tidak tergesa-gesa dalam mengambil keputusan.
Ketika tawaran dari Barcelona datang, justru keragu-raguan melingkupi Kessie.
Bukan karena proposal yang dilayangkan El Barca lebih rendah daripada klub lain, melainkan ketidakpercayaan diri dari Kessie sendiri untuk menjadi pemain Barcelona.
Dikutip BolaSport.com dari Mundo Deportivo, pemain berusia 25 tahun tersebut ragu jika gayanya tidak akan cocok dengan Barcelona.
Baca Juga: Inilah Momen Juergen Klopp Kepincut dengan Darwin Nunez untuk Pertama Kalinya
Kessie menyadari bahwa dirinya sama sekali tidak memiliki DNA Barcelona.
Faktanya, keraguan tersebut tidak hilang sampai pada akhirnya Xavi Hernández, selaku pelatih Barcelona, menelpon Kessie secara personal.
Xavi Hernandez menjelaskan proyek olahraga Barcelona dan peran yang telah disediakan untuknya di tim untuk musim depan.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Mundo Deportivo |
Komentar