Mengemas 11 poin seperti Vietnam dan Thailand, timnas U-19 Indonesia kalah secara head to head.
Ronaldo Kwateh dkk menduduki peringkat ketiga klasemen Grup A Piala AFF U-19 2022.
Baca Juga: Terancam Calon Bek Termungil Liga Inggris, Victor Lindelof Ikrarkan Sumpah di Manchester United
Vietnam keluar sebagai juara Grup A Piala AFF U-19 2022. Sedangkan Thailand berstatus runner-up.
Pada laga terakhir Grup A, timnas U-19 Indonesia menang 5-1 atas Myanmar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (10/7/2022).
Gol timnas U-19 Indonesia dicetak oleh Muhammad Ferarri (menit ke-18, 32'), Arkhan Fikri (26'), Rabbani Tasnim (34'), dan Ronaldo Kwateh (71').
Gol semata wayang Myanmar diciptakan La Min Htwe (6').
Sementara laga Grup A yang mempertemukan Vietnam vs Thailand berakhir imbang 1-1 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (10/7/2022).
Kadek Arel menambahkan, hasil ini akan menjadi pengalaman berharga bagi timnas U-19 Indonesia.
"Sebelumnya 5 gol itu mantap banget, luar biasa," tutur Kadek Arel saat ditemui seusai pertandingan.
"Tapi pas baru tahu 1-1 (laga Vietnam vs Thailand) jadi percuma ya."
"Tapi tidak apa-apa, jadi pengalamanan," kata Kadek Arel.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar